58 Peserta Ikuti Tes Potensi Akademik Sipencatar 2019

Balikpapan - Sebanyak 58 peserta mengikuti Tes Potensi Akademik Seleksi Penerimaan Calon Taruna/Taruni (SIPENCATAR) Kementerian Perhubungan Tahun Akademik 2019/2020 di Lab Komputer SMA Negeri 5 Balikpapan pada Sabtu (20/7).

Dari 58 peserta tersebut, 52 orang merupakan peserta pola pembibitan yang telah lulus pada Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang sebelumnya dilakukan pada Juni lalu. 

Menurut Pengawas Ujian BPSDM Perhubungan Karmilawaty, 52 peserta pola pembibitan ketika lulus berstatus ikatan dinas.

“52 peserta tersebut merupakan pola pembibitan, artinya ketika lulus pendidikan mereka akan menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) baik di Kementerian Perhubungan maupun di Pemerintah Daerah, 6 peserta lainnya merupakan pola reguler yang bukan ikatan dinas” jelasnya.

Mila (sapaan akrab Karmila) menjelaskan total peserta yang terdaftar mengikuti ujian di lokasi Kota Balikpapan adalah 63 orang, namun 5 orang tidak hadir sehingga dinyatakan gugur. 

“Tes akademik hari ini (sabtu (20/7), red) berjalan lancar, 5 peserta tidak hadir dan kami nyatakan gugur” tambahnya.

Setelah mengikuti TPA, peserta akan kembali mengikuti psikotes yang akan dilaksanakan pada Senin 22 Juli di Aula Kantor Dinas Perhubungan Kota Balikpapan.

Kegiatan Seleksi Penerimaan Calon Taruna/Taruni (SIPENCATAR) Kementerian Perhubungan Tahun Akademik 2019/2020  merupakan kerjasama antara BPSDM Kementerian Perhubungan dengan BKN serta melibatkan panitia daerah Dinas Perhubungan Kota Balikpapan bersama Otoritas Bandara Udara Wilayah VII Balikpapan (hjp/dishub)